Kota Tangerang

Cabor Pencak Silat Digelar, Kota Tangerang Bidik Juara Umum di Porprov Banten VI

Beritatangerang.com- Pertandingan cabang olahraga (Cabor) Pencak Silat dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI Banten resmi dibuka di Mall Bale Kota, Kota Tangerang.

Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Provinsi Banten, Ajat Sudrajat mengatakan, event ini untuk memperoleh atlet berprestasi yang membela wilayah Tanah Jawara tersebut kedepan. Pihaknya nanti akan mengumpulkan juara 1 dari setiap kelas untuk mendapatkan prioritas.

“Sekarang ada 167 atlet bertanding disini, juara 1 nanti kita kumpulkan semua dari 22 kelas. Dan, ini kita ambil untuk mewakili Pra Pekan Olahraga Nasional (PON) dan yang lolos akan ke PON di Aceh,” imbuhnya usai membuka pertandingan cabor silat.

Sementara itu, Ketua IPSI Kota Tangerang, Irman Pujahendra mengklaim persiapan atlet silat kota bermoto Akhlakul Karimah tersebut sudah cukup representatif. Mulai dari pertandingan persahabatan dengan Jakarta, Bandung, Purwakarta, dan sudah menggelar Pemusatan Latihan Cabang (Puslatcab).

“Jadi teman-teman atlet kita latih mentalnya, hingga fisik semuanya. Dan InsyaAllah kita minta doanya kepada masyarakat Kota Tangerang untuk IPSI Kota Tangerang tetap mempertahankan Juara Umum pada Porprov Banten,” paparnya.

Dikatakan Irman, IPSI Kota Tangerang menurunkan sebanyak 26 atlet dengan wasit dan juri 6 orang. Pihaknya mengunggulkan seni dan bebas dari 22 kelas yang dipertanggungkan. “Prestasi ini harus kita pertahankan dengan target 8 emas. Kita harus menjadi juara umum dalam Porprov Banten ke-VI ini,” pungkasnya. (plp)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button