Hotel Santika Premiere Bintaro Gelar Buka Puasa Bersama

Beritatangerang.com
Disclosure: This website may contain affiliate links, which means I may earn a commission if you click on the link and make a purchase. I only recommend products or services that I personally use and believe will add value to my readers. Your support is appreciated!

Beritatangerang.com- Hotel Santika Premiere Bintaro (HSPB) menggelar Buka Puasa bersama puluhan anak yatim piatu di Kembang Sepatoe Restoran pada Rabu (6/4/2022).

Puluhan anak istimewa tersebut 15 diantaranya berasal dari Yayasan Panti Asuhan Bika Azhara dan 15 anak dari Cinta Yatim.

“Adanya kegiatan ini tentunya untuk mempererat tali silahturahmi dan menjalin hubungan yang baik dengan para tamu, ujar Public Relation Hotel Santika Premiere Bintaro, Tanita Pribadi.

Selain buka puasa bersama dalam acara rutin tahunan, HSPB juga membagikan sembako, alat tulis, dan uang tunai kepada tiga puluh anak-anak istimewa.

Turut hadir coorporate, goverment, dan media untuk buka puasa bersama di Kembang Sepatoe Resto yang dihadiri Ustad Maulana.

“Kami juga mempersembahkan layanan akomodasi khusus pada bulan Ramadan, yakni Ramadan Kareem Room Package dengan harga spesial Hanya Rp 890.000,- net/malam sudah termasuk sarapan atau sahur untuk 2 orang, gratis berbuka puasa untuk 1 orang,” beber Tanita. (plp)

Share This Article
Leave a Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *