Tangsel

Tangsel Banyak Balap Liar, IMI Sentil Airin Soal Janji Bangun Sirkuit

Beritatangerang.com- Ketua Harian Ikatan Motor Indonesia (IMI) Korwil Tangerang Selatan (Tangsel) Bahrudin angkat bicara soal maraknya aksi balap liar. Ia mengaku miris atas aksi itu, sekaligus menagih janji Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany yang siaf memfasilitasi pecinta balap daerah dengan membangun sirkuit dua tahun silam.

“Banyaknya aksi balap liar di Tangsel dikarenakan tidak ada wadah untuk menampung mereka,” kata Bahrudin.

Pada 2018 silam bertepatan dengan pelantikan pengurus IMI Tangsel, menurutnya Airin berjanji akan membangun sirkuit. Namun, dua tahun berselang dan masa jabatan hampir habis, janji tersebut belum juga terealisasi.

“Ini kan janji Airin tahun 2018, itulah saya cape. Sampai detik ini enggak ada respon sampai dua periode mau habis,” Bahrudin menambahkan.

Sementara terkait pelaku balap liar yang menutup akses jalan di wilayah Serpong Utara pada 20 Mei 2020 lalu, Bahrudin mengaku bahwa mereka bukan merupakan binaan IMI Tangsel. Menurutnya, empat pelaku balap liar itu tergabung dalam suatu kelompok otomotif spesialis balap liar.

“Ya aslinya dengan kejadian itu ya kita miris sedih. Maka itu, saya ini bikin event fokus ke drag race tujuannya merangkul kaya mereka yang balap liar agar bisa lebih safety,” ujarnya.

Diketahui, keempat pelaku ini dijerat pasal 93 Undang-Undang (UU) Nomor 6 Tahun 2018 tentang Karantina Kesehatan juncto Peraturan Wali (Perwal) Kota Tangsel Nomor 13 Tahun 2020 tentang pedoman PSBB. Dengan ancaman hukuman pidana penjara paling lama satu tahun penjara dan denda sebanyak Rp100 juta. (plp)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button